Macam-Macam Simbiosis Beserta Contohnya

Sukmawandi Rahmat
By -
0

Pengertian Simbiosis

Simbiosis merupakan interaksi biologis antara satu makhluk hidup dengan makhluk hidup lainnya. Terlepas dari apakah mahkluk hidup itu bermanfaat, berbahaya, atau tidak berpengaruh pada satu sama lain.

Simbiosis | sumber gambar: harapanrakyat.com

Macam-Macam Simbiosis

Simbiosis dibagi menjadi beberapa macam, yaitu simbiosis mutualisme, simbiosis komensalisme, simbiosis parasitisme, simbiosis amensalisme, dan simbiosis netralisme.

1. Simbiosis Mutualisme

Simbiosis Mutualisme adalah hubungan antara dua organisme yang berbeda jenis namun saling menguntungkan satu sama lain. Dalam hubungan ini, artinya kedua organisme sama-sama tidak ada yang dirugikan.

Contoh dari simbiosis mutualisme antara lain:

👉 Kupu-kupu atau lebah dengan bunga

Dalam hubungan ini, kupu-kupu bukanlah menjadi satu-satunya pihak yang diuntungkan, karena mendapatkan sari makanan dari bunga. Bunga juga mendapatkan manfaat atau keuntungan juga yakni membantu bunga dalam proses penyerbukan.

Simbiosis Mutualisme - Kupu-Kupu dan Bunga
Simbiosis Mutualisme - Kupu-Kupu dan Bunga |  sumber gambar: kibrispdr.org

👉 Burung bangau dengan kuda nil

Burung bangau dan kuda nil disebut sebagai hubungan yang saling menguntungkan. Di satu sisi, kebiasaan burung bangau yang suka memakani kutu-kutu yang ada di punggung kuda nil adalah keuntungan karena membuat tubuh kuda nil menjadi bersih dan terhindar dari kutu. Burung bangau juga mendapatkan keuntungan dari kuda nil karena kutu-kutu tersebut merupakan makanan burung bangau.

Simbiosis Mutualisme - Burung Bangau dan Kuda Nil
Burung Bangau dan Kuda Nil | sumber gambar: wallpaperbetter.com

2. Simbiosis Komensalisme

Simbiosis komensalisme adalah sebuah interaksi antara dua makhluk hidup yang menguntungkan salah satu organisme, sementara organisme lain tidak dirugikan dan tidak diuntungkan. Artinya, salah satu makhluk hidup akan diuntungkan sementara makhluk hidup lain tidak terpengaruh.

Contoh dari simbiosis komensalisme adalah:

👉 Bunga Anggrek dengan pohon Mangga 

Dalam hubungan ini, anggrek mendapat keuntungan karena memiliki tempat untuk tumbuh, mendapatkan sinar matahari, air serta zat-zat untuk melakukan proses fotosintesis, dengan menempel pada pohon mangga. Sementara pohon mangga tidak dirugikan maupun diuntungkan dari keberadaan tumbuhan anggrek ini.

Simbiosis Komensalisme - Bunga Anggrek dan Pohon Mangga

 

👉 Ikan Remora dengan ikan hiu 

Ikan remora mempunyai semacam alat pengisap yang memungkinkannya dapat menempel pada ikan hiu. Dengan menempel seperti itu, sisa makanan hiu yang berupa remah-remah dimanfaatkan oleh ikan remora. Ikan remora juga diuntungkan karena terhindar dari predatornya. Sementara itu, kehadiran ikan remora tidak mengganggu ikan hiu. Ikan Hiu tidak diuntungkan, tidak juga dirugikan.

3. Simbiosis Parasitisme 

Simbiosis parasitisme adalah ketergantungan yang terjadi ketika pihak yang satu mendapat keuntungan namun merugikan pihak lainnya.

Contoh dari simbiosis parasitisme

👉 Nyamuk dengan manusia
Dalam hubungan ini, nyamuk akan menggigit dan menghisap darah manusia. Jenis nyamuk tertentu bahkan bisa menyebarkan penyakit mematikan seperti demam berdarah maupun malaria. Bagi nyamuk, hubungan ini menguntungkan karena bukan saja mendapat darah tetapi juga dapat berkembang biak. Namun bagi manusia, hubungan ini merugikan karena dapat terserang penyakit berbahaya.

👉 Tikus dengan manusia/petani

Tikus dan manusia termasuk contoh simbiosis parasitisme, khususnya bagi mereka yang berprofesi sebagai petani. Adanya tikus sebagai salah satu hama di lingkungan persawahan dapat merugikan petani karena dapat menyerang padi. Sementara tikus diuntungkan karena mendapat makanan.

4. Simbiosis Amensalisme

Berbanding terbalik dengan simbiosis komensalisme, Amensalisme merupakan hubungan antara dua makhluk hidup dimana satu pihak dirugikan sedangkan pihak lain tidak dirugikan dan juga tidak diuntungkan (tidak terpengaruh apa-apa).

Contoh dari simbiosis Amensalisme adalah

👉 Pohon Pinus dengan Tumbuhan Lainnya

Pohon pinus diketahui menghasilkan senyawa alelopati yang dapat mengganggu kelangsungan hidup tumbuhan di sekitarnya. Ini sebabnya di sekitar pohon pinus jarang sekali ditemukan pohon-pohon lainnya, selain sejenis rumput-rumputan. Tanaman yang rentan terhadap senyawa alelokimia dari tanaman lainnya dapat mengalami gangguan pada proses perkecambahan, pertumbuhan, serta perkembangannya.

 ðŸ‘‰ Gulma dengan Tanaman Padi

Pada Gulma merupakan tumbuhan pengganggu yang dapat menurunkan hasil tanaman yang dibudidayakan bila tidak dikendalikan secara efektif. Gulma menyaingi tanaman padi dalam pengambilan unsur hara, air, ruang dan cahaya. Gulma seringkali menjadi masalah yang cukup serius karena dapat mengganggu dan berpengaruh terhadap produktivitas hasil panen. Pada simbiosis ini, tanaman padi mengalami kerugian, sedangkan gulma tidak dirugikan dan tidak diuntungkan.

5. Simbiosis Netralisme

Simbiosis netralisme adalah simbiosis yang terjadi antara dua makhluk hidup, dimana kedua makhluk hidup tersebut tidak dirugikan ataupun diuntungkan, keduanya sangat netral.

Contoh dari simbiosis netralisme adalah:

👉 Kupu-kupu dengan kerbau

Dalam hubungan ini, keduanya tidak memberikan keuntungan ataupun kerugian bagi satu sama lain. Jika diumpamakan seekor kerbau hidup dalam satu wilayah dan dalam wilayah tersebut terdapat kupu-kupu, maka kehadiran kupu-kupu tersebut tidak mengganggu aktivitas dari kerbau. Hal ini dikarenakan kerbau akan memakan rumput yang ada di wilayah tersebut tanpa mengganggu kupu-kupu, sedangkan kupu-kupu akan mencari makanan berupa nektar yang biasanya mereka cari ketika siang hari. Singkat kata, keduanya bisa hidup harmonis di alam bebas.

👉 Kambing dengan Ayam

Kambing yang merupakan hewan herbivora memiliki hubungan yang baik dengan ayam. Hal ini ditunjukkan dengan keakraban mereka apabila disatukan dalam satu wilayah tertentu. Keduanya tidak akan memperebutkan makanan maupun wilayah mereka, kedua organisme justru berbaur satu sama lain. Selain itu, faktor perbedaan makanan antara keduanya inilah yang menjadi faktor terpenting kedua makhluk hidup ini hidup damai dan tidak terlibat kompetisi.

Itulah beberapa penjelasan mengenai Pengertian Simbiosis, Macam-Macam simbiosis beserta contohnya. Semoga dapat membantu.

Tags:

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)